Makna Logo JDIHN makna-logo-jdihn
  • 14 December 2023
Makna Logo JDIHN

BERIKUT PENJELASAN MAKNA LOGO JDIHN :

  • 6 garis menggambarkan 6 aspek dari JDIH Garis paling besar adalah organisasi. Lalu diikuti oleh aspek SDM, Koleksi Dokumen Hukum, Teknis Pengelolaan, Sarana Prasarana dan Pemanfaatan TIK.
  • Dibuat melingkar seperti bola dunia untuk rnenggambarkan wadah dan jaringan (networking).
  • Warna BIRU menyiratkan profesionalisme„ pernikiran yang serius, integritas, ketulusan dan ketenangan. Biru juga diasosiasikan dengan otoritas, komunikasi, dan inovasi teknologi. 

  • Tulisan JDIHN menggambarkan identitas Pusat JDIH Nasional (sebagai wadah pendayagunaan dokumen hukum secara tertib, terpadu, dan berkesinarnbungan serta merupakan sarana pemberian pelayanan informasi hukum secara rnudah, cepat dan akurat). 
  • Warna MERAH berrnakna dinamis, berani dan percaya diri. 

  • Pulau rnenggambarkan semua anggota jaringan, berada di Negara Kesatuan Republik Indonesia.
  • Warna HIJAU bermakna kesuburan.